Pages - Menu

-

(: Selamat Membaca & Jangan Lupa Komentar Ya :)

Kamis, 05 Oktober 2017

Menyingkapi Konflik Kemarin Sore di Jember

Pada hari Rabu tanggal 04 Oktober 2017 ada peristiwa supporter sepakbola dengan provokator yang tidak jelas identitasnya. Saat itu saya dan ibunda saya melakukan perjalanan ke Surabaya yang berawal dari Stasiun Jember. Sekitar jam 8.30 kereta api Jalur Probowangi mampir ke stasiun Jember, kami berpapasan dengan supporter sepak bola yakni bonek, akan tetapi suasana masih aman dan tertib. Sepertinya Jember Sport Garden kedatangan tamu istimewa yakni team Persebaya dan Persigo Semeru. Dalam benak saya , semoga tidak terjadi kericuhan di kota Jember ini dan jam menunjukkan pukul 9 pagi saatnya kereta api giliran saya untuk berangkat .

2 jam berlalu handphone saya memenuhi notif dari temen- temen di kota Jember.Adapun yang mengirimkan video konflik lokasi disana. Saya pun dengan segera mencari kepastian terlebih dahulu apakah ini benar video konflik antara supporter dengan provokator yang tidak jelas identitasnya. Saat saya menggali informasi di google dan instagram, dan saya hanya menemui video konflik yang sama dengan kiriman teman- teman. Akan tetapi dari akun instagram ini hanya memihak satu klub saja dan belum tentu tahu apa penyebabnya sehingga terjadi konflik yang segitu hebohnya di media sosial.

Mungkin sebagian orang pun menganggap konflik ini biasa karena adu ejek atau bisa disebut sebagai provokasi antar suporter klub pesepakbola. Menurut saya tidak biasa karena dari waktu ke waktu ada perubahan sikap antara supporter pesepakbola dan semakin dewasa atau pun tidak memulai provokasi antar satu klub dengan klub lain. Saya ambil contoh seperti konflik suporrter klub pesepakbola antara jakmania dengan bobotoh mulai mereda dan mengalami sinyal positif yakni perdamaian.

Kita pun bisa menyingkapi kejadian heboh kemarin yang terjadi murni bukan konflik antar supporter pesepakbola. Akan tetapi adanya provokasi antar supporter pesepakbola dengan provokator yang tidak jelas identitasnya. Demikian kita jangan langsung menyebarkan informasi hoax yang kita terima dan kita harus menggali informasi ini sebelum menyebarkan ke media sosial.

#PrayforJember #JemberTerbina